Cari Blog Ini

Sabtu, 15 Oktober 2011

Gunung Anak Krakatau Meletus Lagi
http://UangDownload.Com/7561 Serang: Gunung Anak Krakatau di Selat Sunda, Serang, Banten, Sabtu (15/10) siang kembali meletus. Letusan terjadi sebanyak dua kali dengan mengeluarkan material berupa lava pijar. Total jumlah kegempaan hampir 6.000 kali. Terdiri dari gempa vulkanik, tremor harmonik, dan embusan. Berdasarkan data yang terekam alat seismograf Gunung Anak Krakatau di pos pantau Cinangka, Serang, jumlah letusan GAK hari ini menurun dibandingkan Jumat kemarin yang mencapai 12 kali. Meski gunung berapi aktif ini tengah bergolak, aktivitas wisata dan nelayan di sepanjang pesisir Pantai Anyer dan Carita, Banten, tetap berjalan normal. Para wisatawan masih setia berlibur ke Pantai Anyer dan Carita karena menganggap letusan GAK tak akan memicu tsunami.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar