Cari Blog Ini

Minggu, 15 Januari 2012

Cara Membuat Susu Kedelai Dan Manfaatnya


susu%20kacang%20kedelai
Dibandingkan dengan susu sapi yang bisa menaikkan kolesterol, susu kedelai justru menurunkan kolesterol. Selain itu, susu kedelai juga kaya akan isoflavon. Dalam satu gelas susu kedelai terdapat lebih kurang 20 mg isoflavon, yaitu sumber antioksidan potensial.
Isoflavon bermanfaat untuk mengurangi kolesterol, mengurangi gejala menopause, mencegah osteoporosis, dan mengurangi risiko kanker. Untuk kecantikan kulit, antioksidan dalam isoflavon menjaga kehalusan dan kemulusan kulit.
Berikut ini adalah cara sederhana membuat sendiri susu kedelai agar manfaat optimal bisa didapat:


Sebelumnya saya telah menulis artikel tentang Susu Kedelai alternatif pengganti susu sapi, saya bermaksud berbagi pengalaman jika ada ibu-ibu atau bapak-bapak yang mempunya problem seperti saya, yang mempunyai anak alergi terhadap susu formula sapi,
Berkaitan dengan artikel tersebut, kini saatnya saya akan membagikan resep secara gratis mengenai bagaimana cara membuat susu kedelai yang higienis untuk putra-putri Anda, bagi yang belum pernah silahkan dicoba, resep berikut ini kusus memaparkan bagaimana cara membuat susu kedelai untuk konsumsi bayi diatas 1 tahun.
Pada dasarnya membuat susu kedelai adalah sama baik dari segi bahan-bahannya, namun cara membuatnya yang membedakan, agar susu yang dihasilkan nanti benar-benar higienis dan layak dikonsumsi untuk bayi usia diatas 1 Tahun.

Berikut cara membuat susu kedelai :

  1. Pilihlah biji kedelai yang bagus kwalitasnya ( pisahkan jika ada kerikil atau kotoran lain )
  2. Cuci kedelai hingga bersih
  3. Selanjutnya kedelai direndam selama ± 8 - 10 jam dengan air yang dimasak hingga mendidih, tujuannya untuk menghilangkan rasa langu.
  4. Setelah kedelai direndam 10 jam, selanjutnya dicuci sambil diremas-remas agar kulit ari-nya terkelupas, (pastikan kulit ari kedelai 99,99% terkelupas agar nantinya tidak terdapat rasa pahit).
  5. Kedelai ditiriskan kemudian digiling / blander dengan ditambahkan air mendidih secukupnya sampai halus.
  6. Kedelai yang sudah selesai digiling / blander lalu dimasukkan kedalam panci dan campurkan air matang (perbandingan 1 : 10).
  7. Kedelai yang telah diberi air matang kemudian disaring dengan kain kassa, usahakan pilih kain kassa yang paling lembut, agar ampas kedelai tidak lolos dari saringan tersebut ).
  8. Setelah selesai disaring sari kedelai tersebut siap untuk di rebus dengan api kecil sambil diaduk hingga mendidih, (sebelumnya masukan daun pandan agar aromanya wangi, garam dan vanili secukupnya serta gula agar rasanya manis).

Note : dalam proses rendam, giling / blander serta pemberian air untuk disaring wajib menggunakan air yang baru dimasak mendidih.

Selamat mencoba! 1. Merendam
Bersihkan biji kedelai dan rendam dalam air selama 10-16 jam. Anda bisa menguliti biji kedelai dan membilasnya dengan air. Menguliti biji kedelai ini bakal membuat proses ekstrasi susu kedelai jadi lebih efisien.
2. Memanaskan (opsional)
Pemanasan ini boleh tidak dilakukan. Pemanasan ini hanya untuk menghilangkan bau langu yang ada di biji kedelai. Proses pemanasan bisa dilakukan dengan memasukkan biji kedelai yang sudah direndam ke dalam microwave selama dua menit.
3. Menggiling biji kedelai
Giling biji kedelai yang sudah direndam dengan satu liter air dalam mesin blender. Saring menggunakan kain untuk memisahkan ampas dengan sari susu kedelai.
4. Merebus susu kedelai
Panaskan susu kedelai sampai titik didih dan teruskan merebusnya selama lima sampai sepuluh menit. Tunggu sampai dingin dan susu kedelai siap diminum. Susu ini bisa disimpan dalam lemari es sampai tiga hari.
5. Memberi rasa (opsional)
Susu kedelai bisa diminum apa adanya, tapi bisa juga ditambahkan gula sebagai perasa. Dengan susu kedelai, Anda juga dapat membuat smoothies buah yang sangat sehat karena mengandung kedelai dan buah-buahan segar.

Membuat Susu Kedelai Sangrai


Siapa yang tidak kenal dengan susu kedelai atau biasa orang menyebutnya air tahu (orang batam bilang) ? Susu yang sekarang ini banyak dijual di warung, toko, minimarket, apotik, dan supermarket dalam bentuk serbuk yang dikemas dalam plastik ataupun kotak dus. Harga dan rasa banyak macam, ada rasa natural, vanila, coklat, straberry dan lain lain, dipathok dengan harga Rp 10.000 sampe Rp. 30.000/dus. Merknyapun beragam, jadi jangan salah pilih, ingat kita tidak makan merk ya tapi rasa.
Dulu waktu di batam, susu kedelai (air tahu) yang aku kenal adalah susu yang dijual di warung sayur dalam bentuk air minum yang dikemas plastik 1/4 kg, dijual dengan harga Rp 500. Hampir tiap hari teman kantor titip susu ini kepada saya, karena katanya enak dan banyak manfaat. Jadi sambil pergi ke kantor bawa susu kedelai (kadang 4-5 biji), beli di warung uduk.
Pembuatan susu kedelai itu ada beberapa macam, salah dua contohnya adalah dengan cara disangrai dan dimasak (digodok bahasa jawanya). Yang disangrai dalam bentuk serbuk bisa tahan 1 minggu lebih, sedang yang dimasak biasanya hanya tahan 1 hari kurang karena dalam bentuk air susu langsung. Kata orang bisa diawetkan dengan cara dimasukan dalam kulkas, bahkan ada yang jual es lilin dari susu kedelai, pernah cicipi dan rasanya masih tetap enak kok. Ladang bisnis nih, es lilin susu kedelai.
Bahan :
1. Kedelai 1 kg, beli dipasar (harga Rp 8000an/kg).
2. Gula pasir secukupnya.
3. Air panas.
Peralatan :
1. Dry Mill untuk menghaluskan biji kedelai (beli blender yang include dry mill).
2. Tampan (bahasa jawa, bukan “handsome” yah), untuk mengupas kulit kedelai. Kulit kedelai perlu dikupas selain supaya lebih lembut, kata orang sih kulit kedelai bisa menyerap vitamin makanya perlu dikupas. CMIIW (correct me if i am wrong).
3. Wajan untuk sangrai.
4. Kompor gas atau kompor minyak juga bisa, tapi recommended kompor gas, karena kompor gas lebih murah dan hemat.
5. Toples yang bersih, digunakan untuk menyimpan serbuk susu kedelai, bisa tahan 1 minggu.
6. Saringan, untuk ayak2.
Cara membuat:
1. Sebelumnya, kupas kulit kedelainya. Caranya taruh kedelai di “tampan” lalu gosok dengan tangan secara merata agak sedikit ditekan, otomatis kulit kedelai secara perlahan ikut terkelupas. Lalu buang kulit kedelai dengan cara “ditampi” (bahasa jawa lagi), tahukan.
2. Setelah itu sangrai kedelai di wajan sampai matang.
3. Setelah matang, masukan kedelai ke dalam Dry Mill, blender sampai benar-benar halus.
4. Kalau anda banyak waktu, ayak atau saring kedelai yang telah dihaluskan tadi. Tujuannya supaya tambah lembut dan halus. Kalau hasil blender sudah halus, tidak perlu melakukan tahap ini.
5. Simpan di toples yang bersih dan kering. Jauhkan dari jangkauan anak-anak dan sinar matahari langsung.
Cara menyajikannya :
1. Ambil serbuk kedelai 2 – 3 sendok makan ke dalam gelas.
2. Tambahkan 1 – 2 sendok gula pasir atau sesuai selera.
3. Tuangkan air panas ke dalam gelas.
4. Aduk dan susu kedelai, siap untuk dinikmati.
Lebih nikmat lagi kalau susu kedelai ini diblender, hasilnya seperti Cappuccino, caranya :
1. Masukan air panas (hangat) ke dalam blender, kurang lebih 1/3 blender (bisa untuk 3-4 gelas, dikira-kira sendiri).
2. Tambahkan gula pasir secukupnya.
3. Campurkan serbuk susu kedelai ke dalam blender, aduk sedikit supaya merata.
4. Blender kurang lebih 2 menit hingga lembut dan tercampur rata.
5. Tuang ke dalam gelas kesukaan anda.
6. Susu kedelai ala Cappuccino siap dihidangkan.
Susu kedelai adalah susu yang kaya akan protein. Cocok untuk anak-anak, orang dewasa, maupun orang tua. Baik sekali untuk menjaga kesehatan keluarga.
Bagi yang belum tahu, ini beberapa manfaat dari susu kedelai:
1. Mencegah diabetes
2. Mencegah tekanan darah tinggi
3. Menurunkan kadar kolesterol
4. Mencegah kanker payudara
5. Mencegah haid tidak teratur
6. Mencegah osteporosis (pengeroposan tulang pada lansia)
7. Dan manfaat lainnya..
Hm…Delicious…

Manfaat Susu Kedelai

1. Memperkuat tubuh fisik
Mengandung 4,5 gr protein, 1,8 gr lemak, 1,5 gr karbohidrat, 4,5 gr fosfor, 2,5 gr zat besi, 2,5 gr kalsium, vitamin, ribovlavin dan sebagaianya dalam setiap 100 gr susu kedelai untuk meningkatkan tubuh fisik kita.
2. Mencegah diabetes
Susu kedelai mengandung selulosa dalam jumlah besar sehingga dapat mencegah penyerapan gula secara berlebihan. Mengurangi kadar gula dapat mencegah diabetes. Susu kedelai merupakan asupan penting bagi penderita diabetes.
3. Mencegah tekanan darah tinggi
Susu kedelai mengandung steroid, potasium, magnesium yang merupakan zat ampuh untuk memerangi natrium, salah satu penyebab utama hipertensi. Pada saat sodium dalam tubuh dapat
4. Mencegah serangan jantung koroner
Steroid, kalium, magnesium dan kalsium dalam susu kedelai dapat memperkuat dan meningkatkan aliran darah, meningkatkan nutrisi ke otot jantung, menurunkan kolesterol serta meningkatkan aliran darah untuk mencegah kejang-kejang. Minum satu gelas susu kedelai setiap hari dapat menurunkan hingga 50 % kambuhnya kembali penyakit jantung.
5. Mencegah stroke
Magnesium dan kalsium dalam susu kedelai dapat mengurangi lipid dan memperbaiki aliran darah pada otak sehingga secara efektif mencegah terjadinya infarksi dan pendarahan otak. Lecitin dalam susu kedelai juga dapat mengurangi kematian sel otak serta memperbaiki fungsi otak.
6. Mencegah kanker
Protein, selenium dan molibdenum dalam susu kedelai bersifat menekan tumor ganas. Sangat efektif terutama terhadap kanker lambung, kanker usus dan kanker payudara. Menurut survei, kemungkinan berkembangnya kanker bagi orang yang tidak minum susu kedelai akan meningkat 50 % dibandingkan dengan mereka yang secara teratur mengkonsumsi susu kedelai.
7. Mencegah bronkhitis
Asam dalam susu kedelai dapat mencegah kejang otot, sehingga dapat mengurangi dan mencegah timbulnya bronkhitis.
8. Mencegah penuaan
Selenium, vitamin E dan vitamin C adalah antioksidan sempurna yang dapat meremajakan sel-sel kita, terutama sel otak.
9. Mencegah kepikunan, AIDS, sembelit, dan obesitas atau kegemukan.

itulah beberapa manfaat susu kedelai
Ternyata, manfaat susu kedelai sangat banyak. Karena itu meminum rutin susu kedelai adalah salah satu langkah tepat untuk memelihara kesehatan Anda

Tidak ada komentar:

Posting Komentar